
Kesugengan Kidul, Depok –
Fatayat, Muslimat, dan IPPNU Kecamatan Depok kembali menggelar kegiatan pengajian rutin bulanan yang kali ini dilaksanakan di Desa Kesugengan Kidul, Kecamatan Depok, pada Minggu tanggal 15 Juni 2025. Kegiatan ini menjadi wadah silaturahmi sekaligus peningkatan keimanan dan ketakwaan bagi para anggota serta masyarakat sekitar.

Acara yang dihadiri oleh Kuwu Desa Kesugengan Kidul, Bapak Giantoro, juga menghadirkan penceramah KH. Bambang Sumantri dari Ciwaringin. Selain itu, turut hadir para pengurus dan anggota dari organisasi Fatayat NU, Muslimat NU, dan IPPNU, serta warga masyarakat dari berbagai desa di Kecamatan Depok.
Dalam sambutannya, Kuwu Giantoro menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya kegiatan ini.
“Kegiatan ini kami gelar rutin setiap bulan, sebagai bentuk ikhtiar bersama dalam menjaga nilai-nilai keagamaan dan mempererat persaudaraan di tengah masyarakat,” ujar beliau di sela-sela acara.
Pengajian rutin ini diisi dengan pembacaan tahlil, doa bersama, serta tausiyah keagamaan yang disampaikan oleh KH. Bambang Sumantri. Dalam ceramahnya, beliau menekankan pentingnya menjaga ukhuwah Islamiyah dan memperkuat peran perempuan muda dalam dakwah sosial keagamaan.
Kegiatan ditutup dengan ramah tamah dan harapan agar acara serupa dapat terus berlangsung secara berkelanjutan di desa-desa lain dalam lingkup Kecamatan Depok.(Nurhadi)